JL.Tentara Pelajar,No.48,Kompleks Islamic Centre,Kembaran,Kebumen. Phone : 0287-386709

Senin, 30 Maret 2015

Metode Bernyanyi dalam Pembelajaran Bahasa Arab

            Berdasarkan tahapan perkembangannya, bahasa anak  meningkat secara kualitas. untuk meningkatkan kemampuan berbahasa, dapat dimulai dengan meningkatkan penguasaan kosa kata.
            Penguasaan bahasa bertujuan agar manusia dapat berkomunikasi dengan baik, maka seorang pembelajar harus menguasai kosa kata, karena banyak membantu kita dalam menguasai ketrampilan berbahasa yaitu: membaca, menyimak, berbicara, dan menulis.
Kosakata adalah aspek yang paling penting dari semua aspek bahasa Asing yang harus dikuasai murid dalam proses belajar bahasa asing .Perkembangan kosa kata pada anak terjadi melalui beberapa tahapan, yaitu: kata benda, kata kerja, kata sifat, kata keterangan, dan kata ganti.
            Menyanyi atau mendengarkan musik merupakan bagian dari kebutuhan alami individu. Meyanyi juga merupakan ungkapan emosi. Bagi anak- anak, menyanyi merupakan kegiatan yang menyenangkan dan dekat dengan anak. Kreativitas guru dalam membuat lagu sangat penting. Irama yang kami pilih adalah lagu anak- anak agar lebih menyenangkan. Guru menggubah lagu atau mencari lagu dari sumber manapun.
            Untuk dapat mengajarkan lagu pada anak dengan baik, guru harus mempersiapkan :
Ø  Kesiapan materi
Ø  Emosi
Ø  Situasi

Manfaat menyanyi dalam Pembelajaran Bahasa Arab
·      Membantu anak untuk mendengarkan, mengingat, menghafal, mengintegrasikan dan menghasilkan suara bahasa
·      Meningkatkan kemampuan berbahasa anak termasuk perbendaharaan kata, kemampuan berekspresi, dan kelancaran komunikasi
Metode menyanyi memiliki beberapa kelebihan antara lain :
Ø  Dapat merangsang imajinasi anak didik.
Ø  Dapat memicu kreatifitas
Ø  Memberi stimulus yang cukup kuat terhadap otak sehingga mendorong kognitif anak dengan cepat


Alhamdulillah.....semoga tulisan ini bermanfaat dan bisa diterapkan dalam pembelajaran. (Nurwijiyati) 
Share:

0 komentar:

Posting Komentar