Alhamdulillah, SDIT Al Madinah mendapatkan juara dalam Olimpade Sains Nasional (OSN) tingkat kecamatan. Murid SDIT Al Madinah mengirimkan dua perwakilan yang mengikuti lomba OSN dan berasal dari murid Kelas 5A. Kejuaraan yang diraih yaitu:
- Rashif Jadwa Karim sebagai juara ketiga cabang Olimpiade IPA
- Akmal Fikri Arsalan sebagai juara harapan tiga cabang Olimpiade Matematika
Perolehan juara tersebut diraih dari sekitar 80 sekolah dasar yang ada di Kecamatan Kebumen. Kegiatan lomba Olimpade Sains Nasional (OSN) diselenggarakan pada hari Rabu, 18 Februari 2015 dan bertempat di SDN 5 Bumirejo, Kecamatan Kebumen. Kegiatan lomba ini bertujuan untuk mengembangkan bakat dan minatnya di bidang matematika dan IPA.
0 komentar:
Posting Komentar